Masih membahas seputar windows XP, kali ini kita akan membahas tentang cara mengaktifkan (enable) automatic refresh windows screen. Anda tentunya sudah biasa bukan dengan aktifitas me-refresh windows anda setelah dipakai bebebrapa lama, kemudian biasanya para pengguna menuju ke halaman depan desktop dan melakukan refresh dengan cara klik kanan pada ruang kosong di desktop dan pilh refresh, atau bisa juga dengan cara menekan tombol F5 pada keyboard.
Namun dengan mengaktifkan fitue automatic refresh windows screen ini anda tidak perlu lagi melakukan hal itu, karena windows akan melakukannya secara otomatis untuk anda. Berikut adalah panduan dan langkah langkah mengaktifkan automatic refresh windows screen pada windows XP.
- Pertama klik tombol START – RUN – lalu ketikan seperti biasa: regedit
- Kemudian setelah masuk ke registry editor, arahkan ke panel rute: HKEY_LOCAL_MACHINE | System | CurrentControlSet | Control | UpdateMode
- Lalu, pada panel editing sebelah kanan, edit DWORD Value menjadi antara 1 dan 5
- Nah, anda telah selesai melakukan perubahan
- Sekarang restart komputer anda untuk melihat hasilnya.
trims ya ben....atas artikelnya
BalasHapusYa sama2 kak,semoga bermanfaat.. :)
BalasHapus